• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Indonesia Raya ada 3 stanza aslinya??

Elmander

IndoForum Beginner A
No. Urut
18623
Sejak
9 Jul 2007
Pesan
1.187
Nilai reaksi
335
Poin
83
tw stanza kan??.....

yang selama ini kita nyanyiin selama ini belum lengkap....

penemuan Roy Suryo, ahli matematika Indonesia, dia menemukan yang dia klaim sebagai "versi lengkap" Indonesia Raya....

kalo ada yang punya berita lengkap ma text yang di cap Roy Suryo sebagai "versi lengkap" Indonesia Raya bagi2 ya.....
 
beh.................
2 bulan yang lalu klip itu udah ada di layartancap.com
dan sekarang juga sudah ada di indowebster.com
jgn jgn si roy suryo ini cuman ngaku ngaku aja nich kek nya

Kode:
http://layartancap.com/video/Indonesia-Raya/1809/
Kode:
http://www.indowebster.com/Indonesia_Raya.html
 
gw baca di detik.com juga ini temuan dah lama.

udah ada di utub malahan....
 
tw stanza kan??.....

yang selama ini kita nyanyiin selama ini belum lengkap....

penemuan Roy Suryo, ahli matematika Indonesia, dia menemukan yang dia klaim sebagai "versi lengkap" Indonesia Raya....

hmmm.... ahli telematika kale??? kok matematika???

weleh... mank iya yahw?? tapikan Roy Suryo mgaku di media bkn menemukan, tapi meneliti... (jadi mana yang bener??:()
 
Ternyata bener komunitas IT mmg ga terlalu sk dgn Roy Suryo
orangnya ga teliti sih wwkwkw
temuan lama ngakunya temuan baru, mumpung mau 17an jadi bikin sensasi.
Ini lirik lengkapnya (dari detik):
Indonesia Tanah Airkoe
Tanah Toempah Darahkoe
Disanalah Akoe Berdiri
Djadi Pandoe Iboekoe

Indonesia Kebangsaankoe
Bangsa dan Tanah Airkoe
Marilah Kita Berseroe
Indonesia Bersatoe

Hidoeplah Tanahkoe
Hidoeplah Negrikoe
Bangsakoe Ra'jatkoe Semw'wanja
Bangoenlah Jiwanja
Bangoenlah Badannja
Oentoek Indonesia Raja

Reff:
Indonesia Raya Merdeka Merdeka
Tanahkoe Negrikoe jang Koetjinta
Indonesia Raja Merdeka Merdeka
Hidoeplah Indonesia Raja

Indonesia Tanah jang Moelia
Tanah Kita jang Kaja
Di Sanalah Akoe Berdiri
Oentoek Slama-lamanja
Indonesia Tanah Poesaka
Poesaka Kita Semoeanja
Marilah Kita Mendo'a
Indonesia Bahagia

Soeboerlah Tanahnja
Soeboerlah Djiwanja
Bangsanja Ra'jatnja Sem'wanja
Sadarlah Hatinja
Sadarlah Boedinja
Oentoek Indonesia Raja

Reff:
Indonesia Tanah Jang Soetji
Tanah Kita Jang Sakti
Di Sanalah Akoe Berdiri
'Njaga Iboe Sedjati
Indonesia Tanah Berseri
Tanah Jang Akoe Sajangi
Marilah Kita Berdjandji
Indonesia Abadi

Slamatlah Ra'jatnja
Slamatlah Poetranja
Poelaoenja, Laoetnja, Sem'wanja
Madjoelah Negrinja
Madjoelah Pandoenja
Oentoek Indonesia Raja
 
beh.................
2 bulan yang lalu klip itu udah ada di layartancap.com
dan sekarang juga sudah ada di indowebster.com
jgn jgn si roy suryo ini cuman ngaku ngaku aja nich kek nya

2 bulan lalu klip itu udah ada di layartancap.com tapi kan loe nda tau kebenarannya (itu lagu/video bener nga klo lagu Indonesia Raya asli???) /!

Ternyata bener komunitas IT mmg ga terlalu sk dgn Roy Suryo
orangnya ga teliti sih wwkwkw
temuan lama ngakunya temuan baru, mumpung mau 17an jadi bikin sensasi.
Ini lirik lengkapnya (dari detik):

temuan lama ngakunya temuan baru, tapi lo tau itu lagu/video Indonesia Raya yang ASLIEEE NDAK???? /!

mungkin roy suryo sudah lama dapatnya, cuma di teliti KEBENARANnya...
klo sampe nda benar kan bisa" si roy suryo & stasiun TV yg menyebarkan berita itu jadi malu /swt

makanya mungkin baru sekarang di release beritanya /!

No Offense /gawi
Hanya Memakai LOGIKA /gawi

Kode:
http://layartancap.com/video/Indonesia-Raya/1809/
Kode:
http://www.indowebster.com/Indonesia_Raya.html

kayaknya video lo sama video nya roy suryo beda deh :-?

gw nonton video lo (gw download dari indowebster)
indonesiarayavz8.png


gw nonton dari layartancap.com
indonesiaraya2sm7.png


jeh,,, tahun 2604 :-?:-O ada apa di tahun 2604 ??? habis perang dunia ke III baru indonesia merdeka tahun 2604 :-O
Indonesia merdeka tahun 1945 bukan tahun 2604 :-?

kayak nya video lo beda deh sama punya nya roy suryo :))

mungkin roy suryo sudah lama dapatnya, cuma di teliti KEBENARANnya...
klo video lo emang udah lama,,, tapi klo video nya roy suryo baru men... B-)
 
BANGSA INDONESIA MELANGKAH KEARAH KEMERDEKAAN
WR Supratman (bukan nama band indie) bikin lagunya thn brp?
Kalender yang dipakai bukan kalender masehi waktu itu.
Tapi di teks proklamasi uda pake kalender masehi.

post videonya roy suryo pls
 
tahun 2604 itu tahun saka asal jepang. pada tahun 1945 indonesia menggunakan penaggalan dari jepang. bahkan dalam naskah otentik proklamasi bukan djakarta 45 namun 05 karena pada tahun 1945 bertepatan tahun 2605 tahun jepang bukan jawa. nih mah pelajaran gua sd dolo sampe sekarang masih gua inget kok.
 
wew...Om CreationZ gak pernah belajar sejarah Indonesia yak?? /hmm

2604 itu taun Jepang....Bukan Tahun Masehi yang sekarang kita pake....

Kenapa Tahun Jepang?
Karna Masa itu Jepang sedang menjajah Indonesia.....Sedang berkecamuk perang Asia timur raya....yang merupakan bagian dari Perang Dunia ke-2....

pada waktu Itu, waktu Jepang uda mulai berhasil dikalahkan oleh tentara Sekutu....Jepang menjanjikan akan memberikan hadiah kemerdekaan kepada daerah2 jajahan Jepang......dengan Syarat....Daerah jajahan mao membantu suplai perang untuk Jepang (kayak tentara, makanan,amunisi,dll)

janji kemerdekaan itu yang dipake oleh para orang2 pada waktu itu untuk melepaskan diri dari belenggu penjajahan......


Koq jadi ngomong tentang sejarah sich... /hmm

Back to topic...

Jadi lagu yang diklaim aslinya itu bener ndak siy?? /hmm
kalo bener.....Buku sejarah berubah lg dunk?? /heh
 
ah si roy suryo banyak gaya doank.....
jgn2 dy juga ambil dr u tube :))
 
wew...Om CreationZ gak pernah belajar sejarah Indonesia yak?? /hmm

2604 itu taun Jepang....Bukan Tahun Masehi yang sekarang kita pake....

Kenapa Tahun Jepang?
Karna Masa itu Jepang sedang menjajah Indonesia.....Sedang berkecamuk perang Asia timur raya....yang merupakan bagian dari Perang Dunia ke-2....

pada waktu Itu, waktu Jepang uda mulai berhasil dikalahkan oleh tentara Sekutu....Jepang menjanjikan akan memberikan hadiah kemerdekaan kepada daerah2 jajahan Jepang......dengan Syarat....Daerah jajahan mao membantu suplai perang untuk Jepang (kayak tentara, makanan,amunisi,dll)

janji kemerdekaan itu yang dipake oleh para orang2 pada waktu itu untuk melepaskan diri dari belenggu penjajahan......


Koq jadi ngomong tentang sejarah sich... /hmm

Back to topic...

Jadi lagu yang diklaim aslinya itu bener ndak siy?? /hmm
kalo bener.....Buku sejarah berubah lg dunk?? /heh

bukan gak pernah belajar sejarah, tapi dah lupa,,, masa pelajaran kelas 4 SD masih gw ingat ^:)^

-------------------------------------

yang di youtube ato http://layartancap.com/video/Indonesia-Raya/1809/ ato http://www.indowebster.com/Indonesia_Raya.html

itu juga asli cuma udah di ubah sama Soekarno, yang asli itu Indonesia Mulia Mulia, bukan Indonesia Merdeka Merdeka

coba deh perhatikan baik" Video nya, pasti kan dia bilang nya Indonesia Merdeka Merdeka (bukan mulia-mulia)

jadi kesimpulan gw,,, 60% roy suryo punya video sama kalian beda /gg

gw juga masih bingung sih,,,

Roy Suryo Diduga Sekadar Ngopi Harddisk Air Putih

Jakarta, Roy Suryo membawa-bawa nama Air Putih (LSM yang konsen di bidang TI) dalam mengungkap temuan Indonesia Raya 3 stanza. Bersama Air Putih-lah Roy mengaku mendapatkan lagu itu.

Namun sumber yang dikenal sangat dekat dan banyak terlibat dalam aktivitas tim Air Putih, menyangkal semua statemen Roy. Sumber itu menyatakan, tidak benar bahwa video 'Indonesia Raya' yang saat ini sedang marak menjadi pembahasan publik adalah hasil temuan Roy Suryo. Bahkan, tak benar bahwa video tersebut awalnya terletak di sebuah server milik universitas di Belanda.

"Sebenarnya, Roy Suryo hanya mengopi harddisk milik salah satu anggota tim Air Putih. Itu pun proses pengopiannya baru beberapa minggu lalu, padahal tim Air Putih sudah memiliki file (video) tersebut beberapa bulan lalu," ujar sumber yang tak ingin disebutkan jati dirinya tersebut kepada detikcom, Senin (6/8/2007).

Masih menurut sumber tersebut, sebenarnya file video tersebut bukanlah hasil pelacakan dan pen-download-an dari server di Belanda. "Tim Air Putih memang sempat menemukan sejumlah arsip tua tentang peta Indonesia zaman dahulu di sebuah server di Belanda. Tetapi lagu Indonesia Raya tersebut tidaklah berada di server tersebut," ujar sumber tersebut. Lalu di mana?

"Video lagu Indonesia Raya tersebut didapatkan oleh Air Putih, melalui sebuah link yang awalnya terlacak dari situs www.marhaenis.org," ujar sumber tersebut. Menurutnya, dari situs tersebut sempat ada link yang menuju ke YouTube dan Multiply, berisi video lagu Indonesia Raya tersebut.

"Nah, dari situs YouTube atau Multiply tersebut, file video tersebut di-download oleh teman-teman Air Putih. Baru beberapa bulan kemudian, file tersebut dikopi oleh Roy Suryo," papar sumber tersebut.

Menurutnya, ini berarti menegaskan bahwa tak benar bahwa Roy Suryo adalah pihak pertama yang melacak dan menemukan file video tersebut, dan juga tak benar bahwa file video tersebut ditemukan di server Belanda.

Sejumlah sumber lain di Air Putih ketika dihubungi detikcom untuk konfirmasi mengenai informasi di atas, tak memberikan sanggahan. "Kita tidak mau ikut rame-rame, karena masih banyak kerjaan lain yang lebih penting," ujar mereka.

"Biarkan saja siapa penyanyinya, yang penting kan lagunya dan bagus menyanyikannya," tambahnya. Meskipun demikian, siang nanti pihak Air Putih berencana menyampaikan fakta dan klarifikasi terbuka dengan khusus mengundang detikcom ke kantornya.

Sumber : http://www.detikinet.com/index.php/.../tgl/06/time/120103/idnews/813683/idkanal/398

KONTROVERSI LAGU INDONESIA RAYA BERAKHIR

Metrotvnews.com, Jakarta: Kontroversi lagu kebangsaan Indonesia Raya akhirnya menemui titik terang. Menurut Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Jero Wacik, pemerintah sebenarnya telah memutuskan lagu Indonesia Raya hanya terdiri dari satu stansa sejak tahun 1958. Penegasan tersebut disampaikan Jero Wacik di Jakarta, Senin (6/8), bersama-sama dengan Roy Suryo.

Pakar telematika yang juga bagian dari Tim Air Putih itu siang tadi bertemu dengan Jero Wacik. Pertemuan ini untuk membahas temuan Tim Air Putih adanya tambahan stansa dua dan tiga pada lagu kebangsaan Indonesia Raya di Universitas Leiden, Belanda. Menurut Jero Wacik, lagu kebangsaan Indonesia Raya yang asli memang terdiri dari tiga stansa.

Namun, berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 44 Tahun 1958, pada masa pemerintahan Presiden Soekarno lagu Indonesia Raya akhirnya hanya ditetapkan stansa pertama. Sebagian lirik lagu juga mengalami penyesuaian.

Sebenarnya Pemerintah Indonesia sudah memiliki film yang menggambarkan versi lengkap lagu Indonesia Raya. Namun, dokumen tersebut hanya berupa potongan-potongan. Roy Suryo beserta Tim Air Putihnya akan menyerahkan hasil temuan mereka kepada pemerintah dalam waktu dekat.

Sumber : http://www.metrotvnews.com/berita.asp?id=43434
 
untung ga jadi..males dah ngapalinnya buat wisuda ntar..btw,,roy suryo siapa yah..?kok pada tau sih..? /heh
 
Roy Suryo adalah orang yg doyan publikasi doang,gede mulut,kalah kualitas tp gede omong,ahli pornografi (banyak video bokep kli di rumahnya)
 
stoedjoe ....
modalnya cuma mengerti satu maslah lalu membuat 1 kesimpulan lgsg bisa disebut pakar telematika ...

g juga bisa donk haha ...
ada isu juga dia ngebayar wartawan buat diliput (g tau dari buku hacking)
 
tuch khan ane bilang juga ape...?!?!?!?!



Surat Terbuka untuk Roy Suryo

Roy,

Pertama-tama izinkan saya meminta maaf kepada sampean atas semua posting yang saya buat dengan memanfaatkan nama sampean, tanpa minta izin pula, seenak saya sendiri. Padahal, justru berkat nama besar sampean, saya telah mendapatkan banyak keuntungan.

Saya telah memanfaatkan nama sampean yang memang empuk sebagai sasaran kecaman itu dengan semena-mena. Saya meminjam ketenaran sampean demi popularitas saya sendiri. Saya menjadi pendompleng yang tak tahu diri.

Terus terang saya ndak punya masalah pribadi dengan sampean. Begitu pula sebaliknya saya kira. Tapi, lihat betapa jahatnya saya yang sudah memanipulasi sampean. Saya pura-pura menawarkan senyum yang tulus ketika pada saat yang sama hati dan pikiran saya sebenarnya penuh muslihat. Padahal sampean ndak pernah melakukan hal yang sama kepada saya.

Saya jadi merasa kotor, seperti Durna, Yudas, dan para pengecut yang suka menikam dari belakang itu. Betapa tak adilnya saya. Betapa kekanak-kanakannya saya. Padahal apa salah sampean pada saya? Ndak ada sama sekali. Kesalahan sampean cuma satu: sampean sangat kondang, lebih tenar dari saya. Itu saja.

Saya kemudian menjadi orang yang munafik, mencaci maki sampean seraya berharap ada keuntungan yang bisa saya peroleh. Kemasyhuran, lonjakan statistik, panen komentar, dan sebagainya.

Padahal apa yang sampean peroleh dari saya? Saya justru memberi sampean cibiran, sindiran, cemooh, juga hujatan, yang kurang elok. Sungguh tidak adil.

Roy,

Tidak semua orang bisa seperti sampean, dengan segala kelebihan dan kekurangan sampean. Jarang-jarang ada orang yang seteguh sampean dalam bertindak, sebesar apa pun ongkosnya — seperti karang yang menyongsong gelombang.

Berbeda dari sebagian orang, sampean memiliki sesuatu untuk diyakini. Sampean juga berani melakukan sesuatu untuk membuat perbedaan, meskipun cara sampean ndak selalu benar. Tak banyak lagi orang seperti sampean yang dengan tekun, apa pun motifnya, mencari sesuatu yang sampean anggap sebagai kebenaran.

Tahukah sampean, apa kebenaran itu? Kebenaran itu ibarat cermin yang diberikan Tuhan dan kini telah pecah. Manusia memungut pecahannya dan tiap orang melihat pantulan di dalamnya, dan menyangka telah melihat kebenaran. Sangat repot bila kemudian ada yang menggunakan pecahan kaca itu untuk menusuk orang lain yang punya pecahan yang lain.

Sementara saya cuma bisa bersikap nyinyir dan bukan mengkritik sampean. Sebab, ada perbedaan besar antara nyinyir dan kritis. Kritik punya motif untuk mencari kebenaran. Dan karena kebenaran final tak kunjung tercapai, pencarian itu tak boleh mandeg. Artinya juga tak boleh hanya mengulang.

Sebaliknya, nyinyir itu lantunan lagu usang yang sama secara berulang-ulang. Dan, saya telah terpeleset menjadi nyinyir karena melontarkan kritik yang itu-itu saja pada sampean. Padahal sampean malah ndak pernah mengkritik, apalagi nyinyir pada saya. Sungguh ironis.

Karena itulah, sekali lagi, saya meminta maaf kepada sampean yang sebesar-besarnya. Saya meminta maaf untuk sikap oportunis saya, untuk kepengecutan saya, untuk ketidakpedulian saya, untuk segala yang telah saya semburkan pada sampean, tanpa saya memberikan kesempatan yang sama pada sampean untuk menyemburkannya ke saya.

Semoga sampean masih mempunyai hati seluas samudera, nurani yang jernih, dan pikiran yang terang untuk memberi saya maaf. Moga-moga sampean juga masih punya sedikit ruang kosong di sudut sanubari untuk menyimpan rapat-rapat semua kesalahan yang pernah saya lakukan pada sampean, baik sengaja maupun tidak. Terima kasih.

Salam
Ndoro Kakung

sumber : www.ndorokakung.com
 
we... editan ato bukan tuh???

wakkakaka

baguslah terpecahkan kasusnya
 
[-( tanya kenapa... /hmm makin bingung .... biarin aja dech...
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.