• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Cinta

Rio Sayang Ega

IndoForum Beginner D
No. Urut
78528
Sejak
24 Agt 2009
Pesan
674
Nilai reaksi
4
Poin
18
Kalau engkau terperangkap olehnya, cinta itu menjadi kematian bagimu. Cinta bagai misteri, datang dan pergi tanpa permisi. Anda tak perlu mencarinya karena cinta akan datang dengan sendiri. Anda tak dapat membelinya karena cinta tak dapat dihargai.

Cinta akan lahir dengan sendirinya tanpa kita ketahui kapan, dan tanpa kita ketahui kepada siapa. Jika suatu hari pasangan Anda mengatakan " Aku tak mencintaimu lagi. " Let it go. Biarkan berlalu karena cinta tak dapat dipaksakan. Jika dipaksakan cinta tersebut layaknya sebuah bom waktu, yang akan meledak menjadi kebencian. Let it go.

Cinta akan datang kembali kepada Anda suatu waktu, mungkin dari orang yang pernah Anda cintai atau dari seseorang lainnya, Tuhan tak akan membiarkan Anda sendirian.

Lalu bagaimana dengan perasaan Anda yang ditinggalkan cinta?

Simpanlah dalam-dalam cinta tersebut. Kenanglah sebagai bagian dari masa lalu.

Menangislah jika perlu. Berbahagialah karena Anda pernah dicintai, berbahagia karena cinta pernah singgah di hati Anda.

Bagaimana jika cinta hilang dalam sebuah perkawinan?
Dalam suatu perkawinan cinta adalah cinta yang harus dipertanggungjawabkan, kepada Tuhan dan kepada suami atau istri dan kepada anak ( jika ada ). Anda tak dapat pergi begitu saja dengan mengatakan " Aku tak mencintai kamu lagi." Dalam sebuah perkawinan " Anda " adalah dua yang menjadi satu. " Anda " adalah suami/istri dan anda sendiri. Jangan turuti kemauan anda tapi turuti kemauan "Anda". Bagi Anda yang mencintai, ubahlah makna cinta menjadi KASIH.

Cinta itu bersemayam di dalam hati ( bukan di otak atau pikiran ), jika hati anda penuh dengan kasih, cinta tak akan pernah hilang dari diri Anda.

Kasih itu indah
kasih tidak cemburu
kasih itu menerima apa adanya dan memberi yang ada
kasih itu komitmen sehingga seseorang yang mempunyai kasih tak akan melupakan cintanya
kasih itu murah hati bukan murah cinta ( dalam hubungan asmara )
kasih itu rendah hati bukan merendahkan cinta
kasih itu mengampuni dan memaafkan
kasih adalah cinta sejati karena berasal dari Tuhan.

Tanamkan kasih di dalam hati Anda sejak awal maka cinta Anda tak akan hilang.
Tanamkan kasih maka Anda akan bertahan jika kekasih Anda mengatakan, " Aku tak mencintaimu lagi. " ( Berat memang, apalagi jika kita masih mengasihi dia ).

Jika Anda dan pasangan Anda memiliki kasih, Anda berdua boleh berujar :
" Orang ke tiga ? Siapa takuttt................"

Sebab ada tiga hal yang terpenting dalam hidup ini yaitu iman, pengharapan dan kasih dan yang terbesar diantaranya adalah kasih.
 
Nice Bro, Yg susah itu mempertahankan kadar cinta, soalnya faktor2 yg mempengaruhi banyak banget....
 
^
membuat ramuan kadar cinta itu lebih sulit,
dimulai dr mengumpulkan ramuan keyakinan dan kepercayaan untuk dijadikan bumbu kesetiaan yang akan menjadi bahan dasar cinta,
itu lebih sulit,,,
 
^
membuat ramuan kadar cinta itu lebih sulit,
dimulai dr mengumpulkan ramuan keyakinan dan kepercayaan untuk dijadikan bumbu kesetiaan yang akan menjadi bahan dasar cinta,
itu lebih sulit,,,

SUlit pada awalnya, tapi sekali dapat bakal mudah untuk seterusnya...
kalo mempertahankan itu lebih susah karena waktunya lebih panjang dan masalahnya beragam...
Bisa naik turun, malah bisa lenyap
 
Nice thread bro /no1

Cinta memang mudah didapatkan, maintain nya itu yang susah /heh
 
Cinta...oh...Cinta...semua bisa sedih dan gembira karenanya. Bahkan cinta dapat mengalahkan segalanya, itulah kekuatan Cinta.
 
iya bener banget..
cinta itu berusaha untuk membuat nya bahagia bersama qt ^^
 
haha..

pake insipirasi ya ?? kirain pengalaman pribadi.. /heh
 
rata - rata si my personal experience..
kalo cerita2 gitu ..
^^ ihihih ~
 
jadi mesti tnggu terjadi lagi baru ada cerita baru dong ?? /heh
 
wow bagus tuh cerita tentang cinta nya
dengan cinta kita bisa tau gimana rasa nya menyangi seseorang yang kita cintai
thankzzz bro atassssssss info nya
 
nice info juga bro.
cinta itu kadang indah kadang juga bikin sakit tapi dgn ada nya cinta juga kita bisa tau bagmana cara menyangi seseorang
 
nice info bro /no1
cinta itu tidak dilihat dari umur /no1
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.