• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

[2000 Post]Yang Unik-Unik di Jepang

baehaqi

IndoForum Senior E
No. Urut
13414
Sejak
29 Mar 2007
Pesan
4.073
Nilai reaksi
306
Poin
83
walupun join datenya udah lama.../e18
Ahh...
akhirnya sampe jg 2000 post nih ganN.../wah

hehehehe...

mohon bimbingannya lagi yah gaNn.../heh

Inilah wujud makhluk yang bernama tsuchinoko (ツチノコ)
^____^ V
tsuchinoko.jpg


7361405.jpg


tsuchinoko6tr.jpg


tsuchinoko_4.jpg


Tsuchinoko (ツチノコ ?) adalah hewan yang dilaporkan ada di Jepang tapi belum pernah bisa dibuktikan (cryptid). Bentuknya seperti ular namun berperut gendut mirip botol atau pin boling dengan ekor yang kecil mirip ekor tikus. Hewan ini dilaporkan pernah “dilihat” saksi mata di berbagai tempat di Jepang, kecuali di Hokkaido dan Kepulauan Ryukyu. Hingga kini, tsuchinoko belum pernah berhasil ditangkap orang karena saksi mata menjadi takut, atau hewan ini lebih dulu melarikan diri.

Nama “Tsuchinoko” berasal dari nama lokal untuk “hewan” ini menurut penduduk daerah Kansai (Kyoto, Mie, Nara, dan Shikoku). Di daerah Kanto, penduduk menyebutnya sebagai bachihebi. Beberapa pemerintah daerah di Jepang menawarkan hadiah uang dalam jumlah besar bagi orang yang berhasil menangkap tsuchinoko. Hadiah uang sebesar 100 juta yen pernah ditawarkan kota Itoigawa, Prefektur Niigata.

Pemerian

Saksi mata yang mengaku pernah “melihat” tsuchinoko melaporkan ciri fisik dan tingkah laku sebagai berikut:

* Dibandingkan dengan ular biasa, bagian perut sedikit agak gendut
* Kuat meloncat hingga sekitar 1 meter
* Suka minum sake
* Bisa berbunyi “chii”
* Bergerak dengan sangat cepat
* Cara bergerak seperti ulat atau menggulung diri sambil menggigit bagian ekor dan berputar bagaikan roda
* Dari mulut menyemburkan api.

Sejarah

* Alat-alat dari batu berbentuk ular yang mirip tsuchinoko ditemukan dari situs arkeologi zaman Jomon di Hida, Prefektur Gifu. Gambar yang mirip tsuchinoko juga ditemukan pada bagian luar tembikar berbentuk guci yang berasal dari situs arkeologi di Prefektur Nagano.
* Tsuchinoko dijelaskan sebagai dewa padang rumput dalam literatur klasik Kojiki yang ditulis pada abad ke-8.
* Dalam ensiklopedia Wakan Sansai Zue asal zaman Edo, tsuchinoko ditulis dalam artikel berjudul Nozuchihebi (野槌蛇 ?, ular palu ladang).

Penjelasan yang masuk akal

Kemungkinan besar, orang hanya salah melihat saja. Perut ular yang baru saja menelan mangsa berukuran besar akan membesar seperti sosok tsuchinoko yang dilaporkan saksi mata. Selain itu, tsuchinoko mirip dengan kadal genus Tiliqua yang masuk ke Jepang sebagai hewan peliharaan sejak sekitar tahun 1970-an. Kadal tersebut memiliki kaki yang kecil dan hampir tidak terlihat, sehingga di tengah kerimbunan dapat disangka sebagai tsuchinoko.

Referensi

1. ^ “”Tsuchinoko hokaku ni 1 oku en”, Itoigawa de sankasha boshū (“ツチノコ捕獲に1億円”、糸魚川で参加者募集)”, Daily Yomiuri, 14 Mei 2007. Diakses pada 9 Maret 2008.

Ada 3 pendapat yang berbeda mengenai cara bergerak Tsuchinoko:

1. Tsuchinoko berjalan dengan menggigit buntut nha lalu berputar menggelinding kan tubuh nya
taipu1.jpg

2. Tsuchinoko berjalan seperti ulat
taipu2.jpg

3. Tsuchinoko berjalan dengan menggoyangkan tubuh nya ke kiri dan kanan

taipu3.jpg
berikut ini beberapa barang-barang dalam bentuk Tsuchinoko :

dalam bentuk origami..
742b38d05904436a1ed4bcf7398dbfd2.jpg

dalam bentuk mainan…

20639744.jpg


p11.jpg


tsuchinoko-i-love-u.jpg


0209131.jpg

dalam bentuk gantungan handphone…
tuchinokosts011.jpg

KAITENZUSHI

apa itu kaiten-zushi ?
cari di gugle ajah . hehehe .
kaiten adalah berputar .
dahn zushi adalah sushi sejenis makanan .
jadi kaiten zushi adalah susshi yang berputar .
kaitenzushi adalah rumah makan yang menyajikan sushi yang di letakan di piring kecil dan di letakan kembali pada ban yang berputar .
para pengunjung dapat memakan sushi yang berada di depan mereka . hehehe ..

picnya

b1aa335a59c1562a67753e866cb4869f_public.jpg

nah di tiap meja ada keran keran kan ?
keran tsb fungsinya adalah tempat kluarnya air panas yang nntinya bkal di pake buat nyeduh teh hijau . jadi kita hanya butuh gelas dan teh hijau celup saja . duduk di sana seharian bisa memuaskan diri sendiri .

e74959516972fe91979ca2969cc5de54_public.jpg

OSOBAYASAN [TACHIGUISOBA]

apa itu osobayasan / tachigui soba ?
adalah restoran atau tempat makan yang berada di dalam stasiun kereta .
fungsi dari tempat mkan tsb adalah untuk membantu pada karyawan , siswa , mahasiswa dan lain lain yang tidak sempat makan / sarapan di rumah .
jika kita ingin makan di tachigui soba kita harus membayar tiketnya pada alat penukar tiket di depan tmpat masuk . tiker di bli sesuai dengan makanan yang kita inginkan .
setelah membeli tiket , kita tinggal mengantarkannya sajah ke pada pelayan yang ada di tmpt tsb .

e38cf052839d7848009779378f316354_public.jpg

di tachigui soba tidak disediakan tempat duduk .
jadi saking terburu burunya samapi tidak di kasih tempat duduk

tachigui.jpg

RAMENYA SAN / RAMEN

di rumah makan yang sudah terkenal dan menghidangkan makanan yang paling enak di jepang umumnya pengunjung rela mengantri sampai pinggir jalan demi menikmati makanan favorit mereka .
salah satunya adalah …..
RAMEN

3026128006_861a9cd4ac.jpg

kaya di tempatnya NARUTO ya gan .
7865232dfbdb5994b026d52b301e3a8a_public1.jpg


gokana-teppan-copy.jpg



sekian infonya semoga bisa jadi pedoman klo ada orang jepang tanya ramennya indonesia apa . ada lagi yang tanya sushi nya orang indonesia apa . yaa agan agan tinggal bilang ajah yang ampir sama sama kaya makanan mereka . indomi , dll hehehe^^ V


koinobori_fuji.jpg


koinobori6.jpg


dsc_01431.jpg

Bulan Mei di Jepang adalah musim segar kehijauan-hijauan, yang berkilau-kilau saat baru lahir. Tanggal 5 Mei adalah hari perayaan Tango. Jika 3 Maret adalah perayaan untuk anak perempuan, 5 Mei adalah perayaan untuk anak laki-laki.
Koinobori, atau semacam bendera layang-layang ikan yang dikibarkan di langit, adalah pemandangan yang biasa pada musim ini. Menurut tradisi, koinobori dikibarkan tinggi-tinggi di langit untuk mengharapkan sukses dalam kehidupan. Musim ini juga merupakan musim menanam benih padi yang muda di sawah. Di Jepang orang-orang juga menanam padi seperti di Indonesia. Sawah-sawah yang penuh dengan air sedikit demi sedikit berubah menjadi permadani hijau.

dan foto di bawah ini adalah koinobori kesayangan di kamar:
picture-396.jpg

by:kei kashirira

/no1​
ini baby koinobori nampak nya..hehehee… lucuu guyz? ^__^ V
inii beli d daisho sekitar 3 minggu yang lalu..

naah skg bagaimana,ingin memiliki koinobori juga kah?

guys,kalo qta kesawah pasti liat yang nama nya orang-orangan sawah (crow) donk?
naah kalo di negara qta, Indonesia orang-orangan sawah nya hanya berupa jerami dan tonggak2 kayu,kali ini liat deh orang-orangan sawah versi jepang…

scarecrow1.jpg


scarecrow2.jpg


scarecrow3.jpg


scarecrow9.jpg


scarecrow5.jpg


scarecrow7.jpg


scarecrow4.jpg

harajuku1.gif

mm…Nama harajuku ini ternyata diambil dari nama see…buah kawasan kecil di Tokyo, tepatnya daerah sekitar Stasiun Harajuku, tu sebuah stasiun yang dekat dengan Shibuya. tau shibuya kan..? Di kawasan Harajuku inilah para remajanya punya kebiasaan berpakaian ”aneh” “krEn” dan enggak lazim just like me^^.Mereka ini bebas berekspresi dan berdandan yang inspirasinya diambil dari para tokoh animasi Jepang,artiz artiz band jepang,dan style original hasil inspirasi sendiri^^. Dari potongan rambut, baju, celana, rok mini, sepatu,acsesoriz, sampai make up banyak yang mirip sama tokoh tokoh komik end anime jepang..

Bedanya, mereka ini hidup dan berjalan-jalan. Pokoknya nih,mulai dandanan yang serem kayak ghotic,emo, yang ribet kayak v-kei, atau yang manis dan imut kayak lolita,semuanya ada.Di hari minggu, mereka ini biasanya ngumpul di suatu tempat di kawasan Harajuku, tepatnya di Jalan Takeshita Dori dan melakukan cosplay (costume play).mm.. Tempat ngumpul ini sebenarnya kecil banget loh, cuma sekitar dua kali luas lapangan basket. Karena keunikan dandanan mereka, banyak turis turis dari berbagai belahan dunia yang pengen banget foto bareng mereka.

Dan ternyata nih, beberapa anak-anak muda ini ada loh yang pasang tarif buat difoto^0^..Wah, bisa aja nih cari peluang bisnis. Karena memang niat banget buat difoto,mereka ini sampai bawa koper segala loh buat naruh segala barang-barang mereka kayak kosmetika atau baju-baju.Enggak jarang,ada juga yang sampai potong rambut di tempat.Tapi (ini dia nih hebatnya mereka) mereka itu enggak ada yang nyampah setelah abis potong rambut atau abis ngumpul-ngumpul.Semua jalan yang mereka pakai, ditinggalkan dengan keadaan bersih tanpa noda sedikit pun (beda ya, sama gw..eh maksudku kita^^).

ada beberapa style antara lain:
Visual kei:
22997_200710161739371-thumb.jpg
Visual Kei merupakan penggabungan dari kata Visual(bahasa Inggris), dan Kei(bahasa Jepang) yang mempunyai arti ‘gaya’. Jika komunitas Punk berasal dari London, maka Visual kei berasal dari Jepang. Visual Kei (ヴィジュアル系 bijuaru kei?) mengacu pada sebuah gerakan dalam J-Rock yang populer pada sekitar tahun 1990-an. Gerakan ini ditandai dengan band yang mengenakan kostum dramatis dan imej visual untuk memperoleh perhatian. Di Jepang, penggemar band Visual Kei sebagian besar hampir selalu terdiri dari gadis remaja dan dipasarkan secara luas dalam bentuk merchandise anggota band itu sendiri. Di negara-negara lain, perbandingannya kecil secara kuantitas antara penganut Visual Kei kira-kira keseluruhan antara remaja putra dan putri.
Anggota band Visual Kei sering memakai make up yang mencolok, dengan gaya potongan rambut yang dramatis, yang mengingatkan pada “pita rambut” tahun 1980-an dan memakai kostum yang sangat rumit. Walaupun sebagian besar musisi adalah laki-laki. Anggota band sering bermake up dan memakai pakaian yang dapat dianggap sebagai feminin atau androgynous. Pada akhirnya sebagian band kembali pada image warna – warni dan fantastik yang populer sekitar 5 tahun lalu yang diinspirasi game RPG dan anime. Daya tarik kostum pada fans adalah dengan ditunjukkan oleh para gadis yang berpakaian cosplay sebagai anggota band favorit mereka, secara terpisah pada konser di Jepang, di Amerika pada acara-acara anime.
Band visual kei yang diartikan sebagai yang utama dari gaya visual, tidak mengacu pada jenis musik tertentu. Mereka sebagian memainkan musik rock, hard rock seperti Luna Sea, Dir en Grey, Penicillin, Due'le Quartz, Plastic Tree, musik gothic dan neoclassic seperti Malice Mizer, Moi Dix Mois, Rentrer en Soi, D'espairs Ray dan Phantasmagoria, Light Rock dan Pop seperti L'Arc~en~Ciel, Glay, Shazna dan musik heavy metal dan Ballad seperti X Japan, Loudness, Buck- Tick, Sex Machine Gun, selain itu musik industrial, punk, dan techno kadang - kadang juga masuk ke dalamnya. Dengan mengambil genre dalam arti yang luas, sebagian besar memutuskan memainkan beberapa jenis musik rock.
Pengamat barat seringkali kebingungan dalam membedakan Visual Kei Band dengan Band Gothic karena kadang-kadang penampilannya yang mirip dalam bermake up dan berpakaian, tetapi sebagian gothic Jepang tidak bisa memasukkan visual Kei menjadi Gothic, dan disana ada persilangan budaya kecil antara Visual Kei Jepang dan Gothic Jepang diluar model gothic lolita, yang mana dipengaruhi oleh subbudaya gothic.
Secara luas gerakan ini telah dimulai oleh X Japan pada tahun 1980-an, yang mengangkat tren dari pemanfaatan visual shock untuk memperoleh pengakuan dalam kancah musik independen.
Sejarah:
Sejarah yang “melahirkan” adanya Visual Kei sebenarnya bermula saat Jepang mengalami perubahan besar-besaran usai Perang Dunia II. Saat itu ada suatu komunitas yang ‘terbuang’ dari masyarakat. Komunitas ini tidak hanya berbicara melalui mulut dan tulisan, tapi juga lewat penampilan. Komunitas yang mayoritas terdiri dari kaum adam itu tampil dengan mengenakan berbagai macam aksesoris dan berdandan maupun berperilaku layaknya perempuan. Lewat apa yang mereka pakai, mereka berbicara tentang segala hal. Mulai dari politik, segala under pressure, hingga masalah-masalah psikologis. Namun seiring dengan perubahan zaman, komunitas ini perlahan-lahan mengalami “mati suri” hal ini dikarenakan banyak orang Jepang yang lebih memilih bunuh diri untuk menyelesaikan masalah, daripada tenggelam dalam penderitaannya sendiri.


decora:
349233549_42af384a47.jpg


nagoya kei:
unsraw1769161dc.jpg


oshare kei:
untitled1.jpg


Pokoknya berani berbuat, berani tanggung jawab deh. Ted Polhemus, seorang pengamat gaya dandan dan gaya hidup jalanan pernah bilang,gaya anak-anak muda Jepang ini ternyata bisa memengaruhi dunia. Pengaruh ini disebut supermarket of style,yangmuncul pada awal 1990-an. Uniknya,gaya busana jalanan ini juga nyontek dari Barat. Tapi dasarnya orang Jepang kreatif,mereka enggak nyontek 100% gaya Barat. Mereka memodifikasinya dari akar budayanya sendiri, kayak ngambil gaya dari tokoh anime, manga, video game, sampe grup band mereka.

Asal kamu tahu,meski tampilannya ekstrem begitu,remaja Jepang memang dikenal patuh sama tradisi dan mencintai karya anak bangsa sendiri. Makanya, enggak heran kalo mereka jadi tampil dengan gaya harajuku yang khas. Kalau ngeliat harajuku bisa jadi tren fesyen dunia (inget dong, Madonna aja pernah tampil dengan gaya Jepang di salah satu video klipnya). Harusnya, kita yang orang Indonesia ini juga bisa kayak remaja Jepang.Masalahnya sekarang, bisa enggak sih kita yang kaya tradisi ini memodifikasi apa yang kita punya supaya bisa jadi hal yang menarik? Harusnya sih, bisa! ya kan ya kan?
aku aj da mulai nyobain harajuku style mulai taun lalu.. mpe skarang..^^
jdi….ayo kita smua para otaku..beranikan diri kita dan tunjukin siapa kita yang sbenernya.. en ga perlu malu..karena kita harus brani tampil beda..ja nee..^^


mau candle light dinner sama pasangan kamu??

makan di resto mahal udah basi…
buat kamu cewe-cewe yang mau bikin surprise buat cowo kamu atau sebaliknya, bikin candle light dinner di rumah kamu….
why not??

kamu bisa masak sendiri ..
masakan jepang yang enak dan praktis.

kamu siapin meja di rumah kamu,,diselimuti taplak yang cantik dan dihiasi dengan 2 buah lilin manis.

2 makan khas jepang kamu sajikan di atas meja..

2 makanan simple dan mudah dibuat:
1. tepanyaki
2. ala hoka

ini dia resep’nya:
Bahan-bahan Resep Masakan tepanyaki: 400 gram daging sapi has dalam, potong tipis melintang seratnya 8 ekor udang, kupas, kerat punggungnya 8 buah jamur hioko, rendam air panas, tiriskan 2 buah bawang bombay, potong tipis bulat 1 buah terong, potong bulat tipis (sekitar 1/2 cm) Saus pencelup

Bahan Resep Masakan salad ala hoka: 200 gr kol buang tulangnya iris tipis 200 gr wortel potong kecil dan panjang, bisa juga menggunakan parutan kasar 100 gr lobak potong kecil dan panjang, bisa juga menggunakan parutan kasar 1 ½ st garam halus 1 ½ sm gula pasir 1.

nah gampang kan…
tinggal tambah nasi dan diiringi musik halus jepang..
dan date kamu jadi sempurna..
silahkan mencoba..



geisha-kyoto-n-008-3.jpg

Geisha (芸者 “seniman”) dalam bahasa jepang adalah seniman atau penghibur tradisional (entertainer) . Geisha sangat umum pada abad ke-18 dan abad ke-19, dan masih ada sampai sekarang ini, walaupun jumlahnya tidak banyak.

Sejarah geisha dimulai dari awal pemerintahan Tokugawa, di mana Jepang memasuki masa damai dan tidak begitu disibukkan lagi dengan masalah-masalah perang. Seorang calon geisha harus menjalani pelatihan seni yang berat selagi usia dini. Berlatih alat musik petik shamizen yang membuat calon geisha harus merendam jarinya di air es. Berlatih alat musik lainnya juga seperti tetabuhan kecil hingga taiko. Berlatih seni tari yang menjadi kunci kesuksesan seorang geisha, karena geisha papan atas umumnya adalah penari, tari Topeng Noh yang sering dimainkan oleh geisha dihadirkan bagi masyarakat kelas atas berbeda segmennya dengan pertunjukkan Kabuki yang lebih disukai rakyat jelata.

Geisha juga harus berlatih seni upacara minum teh, yang pada masa medieval dianggap sama pentingnya dengan seni perang. Dan berbagai latihan berat lain yang harus dijalani. Dan latihan itu masih terus dijalani setiap geisha hingga akhir karirnya.

Seorang calon geisha sedari awal menginjakkan kakinya ke rumah barunya , sudah memiliki hutang awal sebesar biaya yang dikeluarkan pemilik Okiya untuk membelinya. Sungguh Ironis. Hutang itu terus bertambah, Karena biaya pendidikan geisha, biaya perawatan kecantikan, biaya dokter yang ditalangi oleh Okiya, nyatanya dibebankan balik sebagai hutang geisha. Geisha dengan level standar akan terus terikat hingga akhir hayatnya, berbeda dengan geisha sukses yang dapat menebus kembali kebebasannya sebelum mencapai usia 20 tahunan.

geisha.jpg

Syarat menjadi geisha sukses umumnya memiliki kakak angkat yang merupakan geisha senior sukses pula , sehingga dapat mengatrol popularitas si geisha magang. Sementara geisha senior yang sukses juga tidak mau sembarangan menerima adik angkat, karena menyangkut nama baik pula. Tetapi memiliki adik angkat yang sukses akan berarti keberuntungan pula bagi yang dirinya, seniornya dan okiya-nya, karena mereka sekian persen pendapatan si geisha muda tersebut.

Selain itu geisha muda juga harus melelang keperawanan kepada penawar tertinggi, pendapatan dari lelang yang sukses itu dapat menebus sebagian hutang geisha muda tersebut. Setelah itu mereka harus mencari danna(“suami”) sekaya mungkin, agar dapat membiayai biaya hidup geisha yang tinggi, dan juga membayari sebagian hutang-hutang geisha tersebut terhadap majikan mereka. Geisha yang sukses dalam suatu okiya akan diadopsi oleh nyonya mereka, dan menggunakan nama “keluarga” dari nyonya tersebut dan mewarisi segala kekayaan seisi rumah tersebut. Lalu meneruskan tradisi geisha.


Onsen adalah sumber air panas dalam bahasa Jepang, walaupun sebenarnya kata onsen disimilarkan dengan fasilitas pemandian dan penginapan di sekitar sumber air panas. Sebagai negara dengan banyak gunung dengan aktifitas volkanisnya, sumber air panas alami di Jepang jumlahnya sangat banyak dan sangat populer di di seluruh lapisan masyarakatnya. Hampir semua daerah mempunyai daerah wisata pemandian air panas. Onsen adalah salah satu fitur sentral dalam pariwisata di Jepang.

Jenis-jenis onsen cukup banyak, berdasarkan kandungan mineral dalam air panas tersebut. Mineral yang berbeda mempunyai manfaat kesehatan yang berbeda, walaupun semua pemandian air panas memberi efek menenangkan bagi tubuh dan pikiran.

Pemandian air panas terbagi menjadi pemandian indoor dan outdoor, pemandian laki-laki, pemandian perempuan, pemandian campuran, pemandian yang sudah dikembangkan dan pemandian alami. Banyak pemandian air panas yang tergabung dengan fasilitas penginapan.

Etika nomor satu di Onsen adalah mengeramas rambut, menggosok tubuh dan membilasnya sebelum masuk ke dalam air panas. Onsen tidak diperuntukkan untuk membersihkan tubuh, namun eksklusif hanya untuk berendam. Masuk ke dalam air panas sebelum membilas badan atau dalam keadaan bersabun dianggap sangat tidak sopan. Bila badan kita sudah bersih dan tidak perlu disabuni lagi, kita cukup membilas alat genital dan kaki kita saja.

Memakai pakaian renang di dalam onsen sangat dilarang. Filosofi Jepang sangat sederhana: jika telanjang bersama tidak kita sukai, silakan mandi di rumah saja.


Fw by:Febi - Kobe KoKiers,

Saya anggota baru dan baru-baru ini saja baca KoKi. Jadi ini adalah artikel pertama saya. Berhubung ada kehebohan soal yang unik-unik dari negeri Sakura, saya jadi tertarik untuk menulis hal-hal unik dari Negeri Samurai Japan (nama tim Jepang dalam Kejuraan World Baseball Classic) berdasarkan versi saya tentunya. Hal2 yang belum pernah saya temui di negara yang pernah saya tinggali atau kunjungi.

Saya pertama kali tinggal di Jepang 5 tahun yang lalu. Kalo ditanya apa kesan saya tentang Jepang (sering banget orang Jepang nanya ini sama saya) maka jawaban saya adalah: disiplin dan modern, pokoknya standart negara maju. Itu memang kesan saya pertama kali waktu menginjakkan kaki di Jepang.

Kesan standart negara maju karena sebelumnya saya pernah tinggal di negara maju lainnya. Tapi menurut saya Jepang lebih modern dibandingkan negara maju lainnya di bidang transportasi. Pokoknya top banget deh soal transportasi massa-nya, terutama jaringan kereta. Saingannya mungkin Paris doang kali ye.



1train2.jpg



Kalau ditanya apa yang unik dari Jepang atau apa yang berbeda dari Jepang maka jawaban saya adalah :

1. Orang Jepang punya ekspresi yang seragam. kalau kaget pasti ngomongnya: eeeeeeeeeeee.......pokoknya gitu deh. Rada susah untuk mendeskripsikannya dalam tulisan. kokiers yang tinggal di Jepang pasti ngerti.

2. Kalau lagi bingung ekspresinya kayak orang kepedesan, kadang sambil garuk-garuk kepala. Ekspresi kepedesan ini susah untuk dideskripsikan melalui tulisan.

3. Cewek-cewek Jepang kalau bawa tas biasanya banyak (lebih dari satu) cara bawanya adalah lengan ditekuk seperti huruf V dan tasnya digantung/diletakan ditekukan siku. Terus jalan deh dengan jari-jari kaki yang mengarah ke dalam. Jadi jempol sama jempol ketemu... tapi ya gak depet, kalo dempet jalannya susah dong :).



1japan16.jpg



4. Kalau musim panas, keluarlah payung-payung little missy yang berenda-renda. Ada juga sih yang gak berenda-renda. Pokoknya payung anti UV. Sekarang sudah mulai banyak yang pakai. Cewek-cewek Jepang umumnya takut jadi hitam. Sampai-sampai ada kaos tangan yang sampai siku panjangnya untuk ngelindungin tangan supaya nggak hitam kali yee. Teman-teman saya banyak yang udah pake payung ditambah pake topi dan kaos tangan juga. Sampe sepeda juga dipasang payung.


1japan18.jpg

5. Hal unik yang menurut saya nyebelin di Jepang adalah: Cewek yang kalau ngomong pake "high pitch voice" (bahasa Indonesianya apa ya?). Semakin tinggi dan sengau katanya semakin imut. Kawaii sooooo.....dan ternyata gak cuma cewek aja, cowok juga ada yang begitu. OMG!!

6. Di toilet cewek biasanya ada tombol/sensor bunyi yang kalo dipencet/disentuh akan keluar bunyi seperti toilet lagi di flush. Jadi kalo lagi buang air jangan lupa pencet tombol bunyi tersebut....hehehe...

7. Orang Jepang kalau makan ramen ato udong suka diseruput. Semakin kenceng seruputannya semakin enak. Itu kata temen Jepang saya. Hhhhmmm.....padahal yang makan cewek-cewek cantik yang berpenampilan elegan.

1japan17.jpg




kLu sempet...pasti aqu update disini.../no1
 
shaku.jpg
shakuhachi itu adalah alat musik tiup tradisional jepang yang di buat dari bambu. kalo kita perhatiin, bentuknya hampir sama persis kayak recorder yang kita pake jaman2 sd dulu. tapi shakuhachi ini cuma punya 4 lubang di depan & 1 lubang di belakang (walaupun ada jenis2 lainnya). biasanya lagu2 yang di maenin dengan shakuhachi adalah lagu2 tradisional, walaupun di jaman skarang banyak orang yang maenin lagu2 modern juga, bahkan ada beberapa band jazz jepang yang kolaborasi dengan pemain shakuhachi (ya kalo di indo kayak krakatau lah kali ya?).


↓ini not balok atau huruf hangul? ada yg bisa baca?↓

not.jpg

Krn kesannya yang mirip recorder, kisaran harga yang tebak paling kira2 Rp.400.000rb skitar....

ternyata salah total! teryata harganya adalah “170.000 yen..”

wew...

untuk membuat alat musik dari bambu yang kokoh itu ga mudah, kalo kita beli yang murah bisa2 suatu hari kebelah shakuhachi-nya. trus gw tanya “kisaran harganya yang paling murah berapa?”, kata dia 19.000 yen = 1.600.000, tapi itu ga terbuat dari bambu (di buat dari kayu biasa).

ada satu lagi yang menarik! ternyata not baloknya ga sama seperti not2 balok yang kita biasa liat. ada not balok khusus untuk shakuhachi, bentuknya kayak huruf hangul-nya orang korea. jadi smakin tertarik nih sama alat2 musik tradisional jepang,


japan-unique.jpg
Berikut ini adalah hal-hal unik yang mungkin dirasa unik buat yang bukan orang jepang:

1. Di Jepang, angka “4″ dan “9″ tidak disukai, sehingga sering tidak ada nomer kamar “4″ dan “9″. “4″ dibaca “shi” yang sama bunyinya dengan yang berarti “mati”, sedang “9″ dibaca “ku”, yang sama bunyinya dengan yang berarti “kurushii / sengsara.

2. Orang Jepang menyukai angka “8″. Harga-harga barang kebanyakan berakhiran “8″. Susu misalnya 198 yen. Tapi karena aturan sekarang ini mengharuskan harga barang yang dicantumkan sudah harus memasukkan pajak, jadi mungkin kebiasaan ini akan hilang. (Pasar = Yaoya = tulisan kanjinya berbunyi happyaku-ya atau toko 800).

3. Kalau musim panas, drama di TV seringkali menampilkan hal-hal yang seram (hantu).

4. Cara baca tulisan Jepang ada dua style : yang sama dengan buku berhuruf Roman alphabet huruf dibaca dari atas ke bawah, dan yang kedua adalah dari kolom paling kanan ke arah kiri. Sehingga bagian depan dan belakang buku berlawanan dengan buku Roman alphabet (halaman muka berada di “bagian belakang”).

5. Tanda tangan di Jepang hampir tidak pernah berlaku untuk keperluan formal, melainkan harus memakai hanko/inkan/ cap. Jenis hanko di Jepang ada beberapa, a.l. jitsu-in, ginko-in, dan mitome-in. Jadi satu orang kadang memiliki beberapa jenis inkan, untuk berbagai keperluan. Jitsu-in adalah inkan yang dipakai untuk keperluan yang sangat penting, seperti beli rumah, beli mobil, untuk jadi guarantor, dsb. jenis ini diregisterkan ke shiyakusho. Ginko-in adalah jenis inkan yang dipakai untuk khusus membuat account di bank. inkan ini diregisterkan ke bank. Mitome-in dipakai untuk keperluan sehari-hari, dan tidak diregisterkan.

6. Kalau kita membubuhkan tanda tangan, kadang akan ditanya orang Jepang: ini bacanya bagaimana ? Kalau di Jepang saat diperlukan tanda tangan (misalnya di paspor, dsb.) umumnya menuliskan nama mereka dalam huruf Kanji, sehingga bisa terbaca dengan jelas. Sedangkan kita biasanya membuat singkatan atau coretan sedemikian hingga tidak bisa ditiru/dibaca oleh orang lain.

7. Acara TV di Jepang didominasi oleh masak memasak.

8. Fotocopy di Jepang self-service, sedangkan di Indonesia di-service.

9. Jika naik taxi di Jepang, pintu dibuka dan ditutup oleh supir. Penumpang dilarang membuka dan menutupnya sendiri.

10. Pernah nggak melihat cara orang Jepang menghitung “satu”, “dua”, “tiga”…. dengan jari tangannya ? Kalau agan-agan perhatiin, ada perbedaan dengan kebiasaan orang Indonesia. Orang Indonesia umumnya mulai dari tangan dikepal dan saat menghitung “satu”, jari kelingking ditegakkan. Menghitung “dua”, jari manis ditegakkan, dst. Kalau orang Jepang, setahu saya, kebalikannya. Mereka selalu mulai dari telapak tangan terbuka, dan cara menghitungnya kebalikan orang Indonesia. Saat bilang “satu”, maka jarinya akan ditekuk/ditutupkan ke telapak tangan. Kalo nggak percaya, coba deh… jikken dengan teman Jepang anda.

11. Sepeda tidak boleh dipakai boncengan, kecuali yang memboncengkannya berusia lebih dari 16 tahun dan anak yang diboncengkan berusia kurang dari satu tahun dan hanya seorang saja yang diboncengkan. Bila dilanggar, dendanya maksimal 20 ribu yen.

12. Kalo naik eskalator di Tokyo, kita harus berdiri di sebelah kiri, karena sebelah kanan adalah untuk orang yang terburu-buru. Jangan sekali-kali berdiri di kanan kalo kita ga langsung naik.

13. Pacaran di Jepang sungguh hemat, traktir2an bukan budaya pacaran Jepang. Jadi selama belum jadi suami-istri, siapin duit buat bayar sendiri-sendiri.

14. Nganter jemput pacar juga bukan budaya orang Jepang. Kalo mau ketemuan, ya ketemuan di stasiun.

15. Jangan pernah sekali-kali bilang ke orang jepang : “Gue maen ke rumah lu ya”. Karena itu dianggap ga sopan. Ke rumahnya cuma kalo udah diijinin.

16. “Aishiteru” yang berarti aku cinta kamu, jarang dipake sama orang pacaran, kecuali kalo mereka bener-bener udah mau nikah. Biasanya mereka make “Daisuke desu” buat ngungkapin kalo mereka sayang sama pacarnya.

17. Sebelum bepergian, biasanya orang Jepang selalu ngecek ramalan cuaca. Dan 90% ramalan cuaca itu akurat. Itu sebabnya kalo ada orang bawa payung, pasti kita bakal liat orang yang lainnya lagi bawa payung juga. Dan perempatan Shibuya adalah tempat yang paling menarik ketika hujan, karena dari atas kita akan melihat lautan payung yang berwarna-warni.

18. Bunga sakura adalah bunga yang spesial di Jepang, karena bunganya hanya tumbuh 2 minggu selama setahun. Ketika tumbuh, bunganya memenuhi seluruh pohon, tanpa daun. Setelah 2 minggu, ga ada satupun bunga sakura, yang ada hanyalah daun-daun hijau, tanpa bunga, dan jadi ga menarik lagi.

19. Di Indonesia, kita bakal dapet duit kalo kita ngejual barang bekas kita ke toko jual-beli. Tapi di Jepang, kita malah harus bayar kalo mau naro barang kita di toko jual-beli. Itulah sebabnya kenapa orang Jepang lebih milih ninggalin TV bekas mereka gitu aja kalo mo pindah apartemen.

20. Di perempatan jalan Kyoto, perempatan jalan yang kecil, ga ada mobil sama sekali, tapi ada lampu merah, pejalan kaki selalu berhenti ketika lampu tanda pejalan kaki menunjukkan warna merah. Mereka santai aja, baca koran, ngobrol, ngerokok, dan kemudian jalan lagi ketika lampu sudah hijau. Padahal ga ada mobil yang lewat satupun. Mungkin kalo mereka ngelanggar peraturan juga ga akan celaka.

21. Mereka ga percaya Tuhan (mayoritas atheis), tapi mereka bisa disiplin dan taat sama peraturan. Mungkin karena itu negara mereka maju. Entahlah…

Kimono adalah pakaian tradisional Jepang. Arti harfiah kimono adalah baju atau sesuatu yang dikenakan (ki berarti pakai, dan mono berarti barang).

momosu+kimono.jpg

Pada zaman sekarang, kimono berbentuk seperti huruf "T", mirip mantel berlengan panjang dan berkerah. Panjang kimono dibuat hingga ke pergelangan kaki. Wanita mengenakan kimono berbentuk baju terusan, sementara pria mengenakan kimono berbentuk setelan. Kerah bagian kanan harus berada di bawah kerah bagian kiri. Sabuk kain yang disebut obi dililitkan di bagian perut/pinggang, dan diikat di bagian punggung. Alas kaki sewaktu mengenakan kimono adalah zōri atau geta.

kimono0073.jpg


Kimono sekarang ini lebih sering dikenakan wanita pada kesempatan istimewa. Wanita yang belum menikah mengenakan sejenis kimono yang disebut furisode.[1] Ciri khas furisode adalah lengan yang lebarnya hampir menyentuh lantai. Perempuan yang genap berusia 20 tahun mengenakan furisode untuk menghadiri seijin shiki. Pria mengenakan kimono pada pesta pernikahan, upacara minum teh, dan acara formal lainnya. Ketika tampil di luar arena sumo, pesumo profesional diharuskan mengenakan kimono.[2] Anak-anak mengenakan kimono ketika menghadiri perayaan Shichi-Go-San. Selain itu, kimono dikenakan pekerja bidang industri jasa dan pariwisata, pelayan wanita rumah makan tradisional (ryōtei) dan pegawai penginapan tradisional (ryokan).

japan42-2-19-4491.jpg

Pakaian pengantin wanita tradisional Jepang (hanayome ishō) terdiri dari furisode dan uchikake (mantel yang dikenakan di atas furisode). Furisode untuk pengantin wanita berbeda dari furisode untuk wanita muda yang belum menikah. Bahan untuk furisode pengantin diberi motif yang dipercaya mengundang keberuntungan, seperti gambar burung jenjang. Warna furisode pengantin juga lebih cerah dibandingkan furisode biasa. Shiromuku adalah sebutan untuk baju pengantin wanita tradisional berupa furisode berwarna putih bersih dengan motif tenunan yang juga berwarna putih.

kimono.jpg

Sebagai pembeda dari pakaian Barat (yōfuku) yang dikenal sejak zaman Meiji, orang Jepang menyebut pakaian tradisional Jepang sebagai wafuku ( pakaian Jepang). Sebelum dikenalnya pakaian Barat, semua pakaian yang dipakai orang Jepang disebut kimono. Sebutan lain untuk kimono adalah gofuku . Istilah gofuku mulanya dipakai untuk menyebut pakaian orang negara Dong Wu (bahasa Jepang : negara Go) yang tiba di Jepang dari daratan Cina.

ninja dalam sejarah Jepang itu seperti sebuah bayangan,,
Shinobi atau Ninja (dalam bahasa Jepang:忍者, harafiah, "Seseorang yang bergerak secara rahasia") adalah seorang pembunuh yang terlatih dalam seni ninjutsu (secara kasarnya seni pergerakan sunyi) Jepang. Ninja, seperti samurai, mematuhi peraturan khas mereka sendiri, yang disebut ninpo. Menurut sebagian pengamat ninjutsu, keahlian seorang ninja bukanlah pembunuhan tetapi penyusupan. Jadi, keahlian khusus seorang ninja adalah menyusup dengan atau tanpa suara. Saat ini, ninja seperti legenda,seperti figure yang dipuja, muncul di game-game dan kartun anak-anak, juga sebagai genre dari film action seni bela diri.

ninja%5B1%5D.jpg

Ninja biasanya segera dikaitkan dengan sosok yang terampil beladiri, ahli menyusup dan serba misterius seperti yang tampak di dalam film atau manga. Dalam kenyataannya penampilan ninja yang serba hitam ada benarnya, namun jika ada anggapan bahwa ninja identik dengan pembunuh brutal, berdarah dingin, pembuat onar, tukang sabotase, tidak demikian adanya. Kata ninja terbentuk dari dua kata yaitu nin dan sha yang masing-masing artinya adalah tersembunyi dan orang. Jadi ninja adalah mata-mata profesional pada zaman feudal jepang. Sejarah ninja juga sangat sulit dilacak. Info mengenai keberadaan mereka tersimpan rapat-rapat dalam dokumen-dokumen rahasia.



ninja7.jpg

Ninja juga bisa diartikan sebagai nama yang diberikan kepada seseorang yang menguasai dan mendalami seni bela diri ninjutsu. Nin artinya pertahanan dan jutsu adalah seni atau cara. Kata ninja juga diambil dari kata ninpo. Po artinya adalah falsafah hidup atau dengan kata lain ninpo adalah falsafah tertinggi dari ilmu beladiri ninjutsu yang menjadi dasar kehidupan seorang ninja. Jadi ninja akan selalu waspada dan terintregasi pada prinsip ninpo.


s07-8332.jpg


heroe_ninja.jpg


4099278871_6a9a1e4784_o.gif



Ada beberapa pendapat sebenarnya ninja sangat filosofis sekali. tapi sayang banyak anggapan buruk tentang mereka. dan diperparah lagi ketika di difilmkan menjadi American Ninja.

Ninja dalah mata-mata profesionl di zaman ketika para samurai masih memegang kekuasaan tertinggi di pemerintahan jepang pada abad 12. Pada abad 14 pertarungan memperebutkan kekuasaan semakin memanas, informasi tentang aktivitas dan kekuatan lawan menjadi penting, dan para ninja pun semakin aktif. Para ninja dipanggil oleh daimyo untuk mengumpulkan informasi, merusak dan menghancurkan gudang persenjataan ataupun gudang makanan, serta untuk memimpin pasukan penyerbuan di malam hari.karena itu ninja memperoleh latiham khusus. Ninja tetap aktif sampai Zaman Edo (1600-1868), dimana akhirnya kekuasaan dibenahi oleh pemerintah di zaman edo


ninja.jpg


Ninja.jpg

Gerakan beladiri ninjutsu hanya tendangan, lemparan, patahan, dan serangan. Kemudian dilengkapi dengan teknik pertahanan diri seperti bantingan, rolling dan teknik bantu seperti meloloskan diri, mengendap, dan teknik khusus lainnya. Namun, dalam prakteknya ninja menghindari kontak langsung dengan lawannya, oleh karena itu berbagai alat lempar, lontar, tembak, dan penyamaran lebih sering digunakan. Berbeda dengan seni beladiri lain. Ninjutsu mengajarkan teknik spionase, sabotase, melumpuhkan lawan, dan menjatuhkan mental lawan. Ilmu tersebut digunakan untuk melindungi keluarga ninja mereka. Apa yang dilakukan ninja memang sulit dimengerti.


Pada satu sisi harus bertempur untuk melindungi, di sisi lain ninja harus menerapkan “berperilaku kejam dan licik” saat menggunakan jurus untuk menghadapi lawan. Disisi lain ajaran ninpo memberi petunjuk bahwa salah satu tujuan ninjutsu adalah mengaktifkan indra keenam mereka. paduan intuisi dan kekuatan fisik pada jangka waktu yang lama memungkinkan para ninja untuk mengaktifkan indra keenamnya. Sehingga dapat mengenal orang lain dengan baik dan mengerti berbagai persoalan dalam berbagai disiplin ilmu.



ninja.jpg

kara-kannbann.JPG
Mempunyai seorang bayi memang sudah sepantasnya dirayakan dan di Indonesia, para orang tua akan membagikan makanan (kue, telur dan sebagainya) sebagai pertanda bayi mereka sudah berumur 1 bulan atau baru saja lahir.
Bicara mengenai pembagian makanan maka orang Jepang memang selalu mencari sesuatu yang unik bahkan aneh dan salah satunya adalah perusahaan yang satu ini, Yosimiya.
Perusahaan ini menjual beras yang beratnya akan disesuaikan dengan berat si bayi pada saat lahir dan kita dapat mendesain kantung berasnya dengan foto si bayi, nama dan juga warna favorit si bayi, maaf, maksud kami warna favorit orang tua.
Setelah itu, kantung beras tersebut akan dibungkus rapi dengan kertas kado yang bagus dan beras siap dibagikan ke para kerabat.
Di saat seperti ini, di Indonesia, pembagian beras tentu akan menjadi keuntungan tersendiri bagi sebagian orang.


4108009132_7f270657c9_o.jpg
Dunia sudah edan, dulu kami pernah membahas bra untuk pria sekarang ada lagi nih pria yang suka dengan pakaian wanita.
Megging adalah sebuah celana legging khusus untuk pria dan katanya sedang digandrungi oleh anak muda (pria) di Jepang sana.
Waduh!!!! Apalagi yah kira-kira yang akan dipakai oleh pria nantinya? Apa termasuk lingerie?

awalnya hanya berbentuk bgini gaNn...
bj1.jpg


bj2.jpg


bj3.jpg


bj4.jpg

setelah di beri air...
bj5.jpg


bj6.jpg


bj7.jpg


bj8.jpg


bj9.jpg


bj10.jpg

concept14.jpg


Mobil yang dikhususkan bagi yang berjiwa muda dengan mesin hybrid dan bagian belakang mobil mempunyai tempat yang cukup luas untuk ditaruh sepeda atau papan seluncur (surfboards). Bahkan dapat dilepas sebagai bagasi tambahan.

concept1z.jpg
Mobil sport dengan konsep "flow" dimana konsep ini lebih menekankan untuk mengikuti aliran udara (the flow of air)

concept3.jpg


Mobil tanpa sudut dengan disain yang sangat eco-friendly (ramah terhadap lingkungan) yang menjanjikan kenyamanan bagi orang yang mengendarainya

concept6.jpg

Konsep dengan menggunakan mesin penggerak roda secara individu sehingga setiap roda dapat berputar 90 derajat yang akan memudahkan kendaraan ini untuk bergerak ke semua arah yang biasanya sulit untuk dilakukan oleh kendaraan yang ada saat ini.
Selain itu, pada dashboard yang ada dipasang sistim yang diberi nama NEC Papero yang dapat membaca ekspresi wajah untuk mengetahui kondisi si pengemudi.

concept9.jpg

Mobil ini tampak seperti mobil biasa namun, tenaga bahan bakarnya tidak memakai bensin melainkan dengan tenaga baterai lithium dan juga tenaga matahari sebagai tenaga tambahan

concept10.jpg

Mobil untuk anda yang suka off-road dan dengan bagasi terbuka yang ada dibagian belakang dapat diletakkan sebuah ranjang yang cukup untuk dua orang dewasa

concept8.jpg


Disain yang kompak dan ringan, lebih dikhususkan untuk berjalan di daerah yang cukup sulit seperti layaknya daerah untuk Mountain Bike (sepeda gunung) serta mempunyai ruang untuk mengangkut barang dengan 3 pintu yang terbuka seperti sayap (wing doors) dimana akan lebih memudahkan untuk memasukkan dan mengeluarkan barang bawaan.

concept12.jpg

Mobil di dalam mobil, mungkin ini kata yang tepat untuk Suzuki Sustainable Mobility (PIXY + SSC) karena di dalam mobil ini (SSC) terdapat 2 mobil individu yang disebut PIXY.
PIXY lebih dikhususkan untuk dikendarai di daerah pejalan kaki dan dalam gedung

concept13.jpg

Mobil yang memadukan konsep alam dan ramah lingkungan. Mobil ini juga dilengkapi dengan teknlogi "Mood Training" yang terletak di setir yang akan memonitor psikologi si pengendara
 
pertama2.. marilah kita merayakan post ke 2k... (halah emang mengheningkan cipta... :)))

sip bro dah 2k /no1
ntar gu bakal nyusul :P
bntr yah.. masi relod /wah

btw...
SUSHI!!!! i love SUSHI!!!!
meski sawabinya pedes banget /wah/wah/wah....
 
update...update...

4107172287_c772dc4cf4_o.jpg
Waduh, sekarang pekerjaan sebagai resepsionis di sebuah pusat perbelanjaan pun akan mulai terancam nih!!
Jangan kaget bila anda ke pusat perbelanjaan Takashimaya di Nihonbashi, Tokyo, Jepang, anda akan dilayani oleh sebuah robot bernama Saya apabila menanyakan informasi seputar pusat perbelanjaan tersebut.

4107937450_56e4122ee2_o.jpg

Robot Saya dapat menyimpan sekitar 700 program untuk menjawab semua pertanyaan seputar Takashimaya dan bisa memberikan petunjuk/ lokasi toko tertentu sampai WC.
Saya sendiri juga bisa menampilkan beberapa ekspresi muka mulai dari senang, sedih sampai marah.
Untuk membuatnya seperti pekerja sungguhan, Saya pun diberi seragam kerja yang sama dengan para pegawai wanita di Takashimaya.
Sayangnya Saya hanya bekerja sementara yaitu dari tanggal 14 – 18 Oktober yang berarti saat ini sudah tidak bekerja lagi di sana.
Kalau anda masih ingat, sebelumnya Saya juga dpernah itugaskan sebagai guru.

4107937184_9d35b06754_o.jpg

SAYA adalah robot yang bisa menggantikan tugas seorang guru

4107232349_a288434ec1_o.jpg
Beberapa waktu lalu, kami pernah menulis tentang robot yang mengajar tarian tradisional di sekolah Jepang dan sekarang saatnya robot mengajar mata pelajaran di dalam kelas.
"Saya" adalah nama dari guru robot tersebut yang telah dikembangkan oleh profesor Hiroshi Kobayashi dari Universitas Tokyo selama 15 tahun lebih.
Guru yang satu ini bisa bicara dalam beberapa bahasa, memberikan tugas dan sampai menunjukkan ekspresi wajah yang sedang marah bila ada murid yang nakal.
Tentu ada sisi positif dan negatif apabila benar-benar fungsi seorang guru diganti oleh robot tetapi dalam hal ini, kita cukup lihat mengenai perkembangan sebuah robot saat ini.
Pemerintah Jepang bahkan sempat mengatakan bahwa pada tahun 2015 diharapkan robot mulai banyak masuk ke dalam rumah. Apakah ini berarti robot akan menggantikan istri atau suami?
/wah

Robot mengajarkan tarian tradisional untuk anak sekolah

4107232807_ca9160a470_o.jpg
Tarian tradisional sudah selayaknya diajarkan oleh seorang penari senior tetapi di Jepang, anak-anak sekolah diajarkan tarian tradisional oleh sebuah robot.
Walaupun tanpa kaki, anak-anak terlihat lebih tertarik untuk mempelajari tarian tersebut dibandingkan dengan manusia sebagai pengajar.
Dengan menggunakan kimono, robot pengajar ini tentu sedikit terlihat lebih "manusiawi".


Robot perawat yang akan mengantarkan obat ke pasien
4107999412_5e8fc5a114_o.jpg

Setelah bartender terancam kehilangan pekerjaannya karena ada Robo-Barmaid yaitu robot bartender, sekarang sepertinya para suster/ perawat di rumah sakit juga perlu was-was akan kehilangan pekerjaannya.
Perusahaan Murata Machinery di Jepang telah mengembangkan sebuah robot yang akan digunakan untuk menggantikan sebagian tugas perawat seperti mengantar obat ke kamar pasien dan lainnya.
Robot ini adalah salah satu dari 6 robot yang sedang dikembangkan untuk memberikan pelayanan dan berarti ada lagi pekerjaan lain yang digantikan oleh para robot. Siapa berikutnya??



4107237491_d2509e93f2_o.jpg

Kami menyebutkan kreatif dan bukan porno, bagaiaman menurut anda?
Niigata Bust Pudding adalah 1 set pudding (2 buah) yang dikemas dalam kemasan menarik yang tentu kami tidak perlu beritahu bentuknya seperti apa. Bukan saja bentuk, tapi kemasan luarnya pun cukup menarik.
Ada yang mau??

 
Selamat udah post 2k /no1 gw kapan yach /swt

Jepang emang unik,, begitu juga negara lainnya, termasuk indonesia tercinta ini :D
 
hehhehe...

ini aja udah lama bgt baru 2k.../wah

____________________________________
pesen tempat buat edit update post ini :D:D:D:D:D
 
Wih udah 2k lho.. :p

Foto ninja yg terakhir gw suka.. :D
 
@ TS gw mau nambahin boleh gak :D

HX4BcUQVJ0.jpg

TOKYO - Penelitian yang dilakukan kementerian Kesehatan Jepang mengungkap, lebih dari 40.000 warganya berusia di atas 100 tahun. Jumlah tersebut naik 10 persen dibanding tahun sebelumnya.

Menteri Kesehatan Jepang mengutip penelitian yang dirilis Jumat (11/9/2009), menyebutkan sebanyak dari total 40.399 warga yang berusia di atas satu abad itu, sebanyak 87 persennya adalah perempuan.

Jumlah tersebut menempatkan Jepang sebagai negara kedua di dunia dengan jumlah warga berusia di atas 100 tahun, di bawah Amerika Serikat. Biro Sensus AS menyatakan, jumlah warga yang berusia lebih dari satu abad mencapai lebih dari 96.000 orang.

Meski demikian Jepang mencatatkan diri sebagai negara dengan angka harapan hidup tertinggi di dunia. Ini tak terlepas dari budaya hidup sehat, tunjangan kesehatan yang memadai.

Di satu sisi kondisi ini menguntungkan karena angka harapan hidup di Jepang melonjak, namun menjadi tantangan bagi Perdana Menteri terpilih Yukio Hatoyama terkait pemenuhan dana pensiun dan tunjangan kesehatan.

Berdasarkan data, saat ini, tiga orang usia produktif menanggung hidup satu orang tua. Bahkan dalam 50 tahun ke depan, rasionya bisa satu berbanding satu.

Hatoyama dari Partai Demokrat itu sudah menjanjikan akan menstandarisasi sistem pensiun dengan bayaran minimal 70.000 yen atau sekira Rp7,5 juta per bulan bagi mereka yang berpenghasilan rendah.

Kalo suka tambahan gw grepein yach :D
 
wew selamat yowh /no1

/wah jepang semua

btw spoiler robot2 unik dah di delete tuh ;))
 
yg ninja plng menarik perhatianku.... /gg /gg

btw,
slamat bro.... /no1 /no1

klo sempet GRP dikirim dah.... :D
 
buat yang maw tambahin dimari...silahkan aja...

ga apa2 rame2in ni thread jadi satu biar lengkap

sry jg klo ada yg repost
_______________________________
pesen lapak buat edit update nanti...
 
Pertama .... Congratz Buat postnya yg udah sampai 2k /no1 /no1

Senang sama budaya jepang ya? saya juga lho. /ok

Itu yg gambar robot kayaknya musti upload tempat lain bro, ditutup sama yg punya tuh. /wah

ninja.jpg

Ada ya Ninja kayak gini? /e4 /e4

Aniwey .... selamat ya. /no1
 
Khu,,khu,,khu,,khu,,khu.............................../gg/gg/gg

Ada beberapa dah gw tahu dan ada yang baru gw tahu.................................

Yang pic di bagian "Ninja" ada potongan pic dari pilem Miyabi tuh...............................


Selamat dah 2K yo......................................
 
selamat ya udah posting yang ke 2 K.../no1 /no1
kalau gw sih tertarik sama teknologi robotnya.Kreatif-kreatif mereka
 
update...updatee...

4107195209_3f088f2d3d_o.jpg
Sejak 3 bulan yang lalu kita mungkin sudah mendengar bahwa robot Gundam setinggi 18 m akan dibuat di Jepang, tepatnya di kota Odaiba yang terkenal dengan banyak bangunan miniatur dari manca negara.
Robot Gundam ini dibuat dalam rangka memperingati hari ulang tahun Gundam yang ke 30 tahun, sudah tua yah??

4107194843_4c4c07123d_o.jpg

Dan inilah berita terakhirnya, bahwa pembuatan Gundam sudah hampir selesai dan siap membantu dunia dalam menghadapi serangan para penjahat atau alien.
Coba lihat gambar yang ada, bisa anda bayangkan betapa besarnya robot Gundam yang satu ini.
Gundam akan mulai dipamerkan pada bulan Juli ini dan terbuka untuk umum serta GRATIS tetapi sayangnya, Gundam hanya akan berdiri gagah di Odaiba hanya untuk kurun waktu 2 bulan dan setelah itu dibongkar.

4107194647_3f8345cf93_o.jpg


4107960250_f9fd2a84b4_o.jpg


4107194139_11dcfb0f66_o.jpg


4107193993_85cbc303cd_o.jpg


4107193831_83575d8ae0_o.jpg


4107193447_4ffbfb46f9_o.jpg


sumber klik disini




4107176083_5df68cbbe9_o.jpg

Setelah membuat Robot Gundam dengan ukuran 18 m di Odaiba, sekali lagi Jepang sedang mempersiapkan untuk membuat patung robot di kota Kobe, tepatnya di Kobe Wakamatsu Park.
Kali ini adalah Robot Tetsujin 28-go yang akan dibuat dengan tinggi yang sama dengan Robot Gundam yaitu 18 m dengan berat mencapai 50 ton.

4107175845_20809c6b9d_o.jpg

Pembuatan robot ini masih terus berlangsung dan diperkirakan akan mulai dipasang di taman Wakamatsu tersebut pada bulan September ini dan Oktober untuk peresmiannya.
Berbeda dengan Robot Gundam yang akan dibongkar setelah 2 bulan, Robot Tetsujin 28-go akan berdiri secara permanen di taman tersebut.
Lama-lama di Jepang akan lebih banyak patung robot nih jadinya. Kenapa kaga ada yang buat patung raksasa Doraemon yang menurut kami lebih lucu?


3657723977_2e7649c9cd_o.jpg


4107175521_f9da1e016d_o.jpg


3658518602_a719a9c8d4.jpg


3657723361_5e039e9b91.jpg


3658518038_a38d76d094_o.jpg





[/CENTER]











sumber klik disini


atau klik disini



Khu,,khu,,khu,,khu,,khu.............................../gg/gg/gg

Yang pic di bagian "Ninja" ada potongan pic dari pilem Miyabi tuh...............................

ett dah...

taw aja nih...;));));))

/gg/gg/gg
 
waw...mbil pick up ajah sebagus ituu. .sayang kalo dibuat ngangkat batu batu ma sampah., . ./heh /gg
 
gw suka tuh yang baju... bisa di"kompress" sampe sedemikian kecil...

rekues cara bertamu du sushi-ya dong, + cara makan dan apa aja deh :D
 
om.....:-?
itu pict nya ga keluar, yang update_an /hmm
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.