• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Pemakai iPhone ternyata rawan sakau?

kis

IndoForum Junior E
No. Urut
281032
Sejak
23 Mei 2013
Pesan
1.661
Nilai reaksi
36
Poin
48
xUocP.jpg
Mempunyai iPhone bagi beberapa orang adalah kebanggaan tersendiri, mengingat gadget tersebut memang dikenal cukup eksklusif dan mahal. Tetapi, di balik semua itu tersimpan bahaya yang mengancam pemakainya.

Berdasarkan sebuah penelitian yang dilakukan oleh Universitas Missouri di beberapa sekolah di Amerika, terbukti bila pengguna iPhone yang tiba-tiba harus dipisahkan dari gadget mereka akan mengalami masalah psikologis yang serius, Ubergizmo (12/01).

Masalah itu bahkan diketahui berdampak buruk bagi kemampuan berpikir logis alias kognitif mereka.

Penelitian yang dilakukan oleh Universitas Missouri pun cukup unik. Mereka mengajak sekitar 40 orang untuk mengikuti sebuah permainan puzzle. Pertama-tama partisipan diizinkan untuk mengerjakan puzzle (teka-teki) bersama dengan iPhone mereka. Namun, sebelum puzzle berikutnya diberikan, peneliti mengakali partisipan agar iPhone mereka bisa diambil.

Setelah hal itu dilakukan, ternyata hampir semua partisipan mengalami kenaikan tekanan darah dan peningkatan level kecemasan. Imbasnya, nilai tes puzzle mereka menurun drastis. Sebaliknya, nilai cukup baik diperoleh saat partisipan mengerjakan puzzle ditemani dengan iPhone.

Oleh ilmuwan Universitas Missouri, fenomena itu disebut dengan 'withdrawal syndrome' atau yang biasa kita kenal sebagai 'sakau' di kalangan pengguna obat-obatan terlarang. Masalah psikologis pengguna iPhone saat tidak bersama gadget kesayangan tercatat sama dengan yang terjadi pada mereka yang dipaksa putus dengan obat-obatan terlarang.

Apakah hal yang sama juga terjadi pada pengguna gadget Android?
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.