• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Ini ponsel Braille 'pertama' di dunia

nurma

IndoForum Beginner A
No. Urut
170780
Sejak
25 Apr 2012
Pesan
1.296
Nilai reaksi
25
Poin
48
1QNcf.jpg
Lewat teknik cetak 3D, sebuah ponsel revolusioner berhasil diciptakan oleh sebuah perusahaan asal London, untuk membantu para tunanetra.

Sekilas, alat yang tampak berwarna-warni ini tak nampak seperti ponsel pada umumnya. Tak nampak tombol atau layar yang biasa digunakan untuk memasukkan perintah dari si pemilik ponsel.

Sebenarnya alat ini adalah sebuah ponsel yang memang didesain khusus untuk digunakan oleh tunanetra. Tombol-tombol konvensional ponsel pun telah digantikan dengan huruf-huruf Braille sederhana.

Alat yang dibuat oleh OwnFone ini adalah ponsel khusus tunanetra pertama yang dijual di pasaran, walaupun sementara ini hanya tersedia di Inggris saja. Harga yang ditawarkan pun tergolong murah, hanya 60 poundsterling atau sekitar Rp 1,1 juta, BBC (19/5).

Perancang alat ini, Tom Sunderland, mengungkapkan jika harga yang murah itu dikarenakan perangkat komunikasi unik ini dibuat menggunakan 3D printer. Teknik 3D printing juga membuat proses produksi ponsel tersebut menjadi lebih cepat.

Menurut Ubergizmo (19/5), tombol-tombol Braille yang tersedia bisa digunakan untuk memprogram ponsel agar bisa digunakan untuk menelepon keluarga, saudara, teman kantor, hingga nomor layanan darurat.

Meskipun diklaim sebagai yang pertama, ponsel ini juga merupakan ponsel hasil pengembangan dari ponsel-ponsel Braile buatan OwnFone sebelumnya.

Pada tahun 2013 pun, sebuah perusahaan baru di India, Kriyate, juga membuat prototype ponsel Braille yang menggunakan heptic-touch, atau keyboard Braille spesial yang apabila ditekan bisa merespon dengan mengeluarkan getaran atau suara.
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.