• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Pepaya, buah super sehat yang selalu tersedia setiap saat

steven yan

IndoForum Junior D
No. Urut
208832
Sejak
2 Jan 2013
Pesan
1.870
Nilai reaksi
23
Poin
38
KubHi.jpg
Selain pisang, pepaya merupakan buah eksotis yang selalu tersedia di Indonesia sepanjang tahun. Rasanya yang manis dan menyegarkan membuat buah ini digemari oleh banyak orang.

Pepaya sendiri sangat kaya akan vitamin dan mineral, terutama vitamin A. Sehingga tidaklah mengherankan jika pepaya merupakan buah yang super sehat. Dilansir dari healthmeup.com, berikut adalah manfaat super sehat dari pepaya.

  • Tingkatkan kesehatan mata Anda dengan makan buah pepaya. Sebab pepaya kaya akan vitamin A, kalsium, dan potasium yang baik untuk kesehatan mata.
  • Jika Anda ingin meningkatkan sistem metabolisme Anda, makanlah pepaya karena pepaya mengandung asam folat, vitamin B6, vitamin B1, dan riboflavin.
  • Lancarkan buang air besar dengan makan pepaya. Pepaya membantu Anda mencegah sembelit dan membantu menyehatkan sistem pencernaan.
  • Makan pepaya bermanfaat besar bagi Anda yang sedang dalam program diet. Hal ini dikarenakan pepaya tinggi serat, kaya nutrisi, dan rendah kalori.
  • Bagi ibu hamil, makan pepaya sangatlah bermanfaat untuk mengurangi mual atau morning sickness.
  • Jika Anda menderita arthritis atau osteoporosis, makan pepaya dapat mengurangi nyeri yang Anda derita. Sebab pepaya dikenal memiliki sifat anti inflamasi dan membantu penyembuhan lebih cepat.
  • Pertahankan kesehatan tubuh Anda dari serangan virus pilek dengan makan pepaya. Pepaya dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh Anda berkat kandungan vitamin C yang melimpah.
Selain manfaat tersebut, biji pepaya ternyata juga bermanfaat untuk kesehatan. Sebab biji pepaya memiliki sifat antibakteri yang dapat mencegah gagal ginjal, membersihkan hati dan mengeluarkan racun dari dalam tubuh.
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.