• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Berita Presiden Jokowi: Kita Tidak Mau Lagi Impor Beras, Gula dan Kedelai

facebookeb

IndoForum Senior A
No. Urut
210735
Sejak
9 Jan 2013
Pesan
7.471
Nilai reaksi
96
Poin
48
Z1aiI.jpg
Presiden Joko Widodo (Jokowi) berdialog dengan ribuan perwakilan petani dalam kunjungannya di Lapangan Desa Keras Wetan, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, Sabtu (31/1/2015).

Dalam dialog di Desa Keras Wetan, Kecamatan Geneng, tersebut Presiden menyampaikan masalah swasembada pangan yang harus terwujud dalam tiga tahun ke depan.

"Kita tidak mau lagi impor beras, gula dan kedelai. Tidak lagi, makanya produksi harus dinaikkan," kata Presiden Jokowi.

Ia juga menyampaikan masalah distribusi pupuk dan benih yang selalu bermasalah saat dibutuhkan petani.

"Hal itu karena selama ini pengadaannya melalui tender lelang. Makanya lama. Dan, sekarang tidak lagi. Jangan main-main dengan pupuk dan benih saat ini," katanya.

Menurut dia, untuk mewujudkannya, pemerintah akan memberikan bantuan alat pertanian seperti traktor, pompa air, pupuk, benih, da irigasi.

Untuk tahun ini pemerintah akan memperbaiki irigasi seluas 1,5 juta hektar, bantuan benih jagung seluas 98.000 hektar dan kedelai 70.000 hektar.

"Saya minta semua pihak, mulai dari kementerian sampai petani harua bekerja sama mewujudkannya," kata Jokowi.

Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja ke sejumlah tempat di Jawa Tengah dan Jawa Timur pada Sabtu. Didampingi Ibu Negara Iriana, Presiden akan menemui para petani.

Adapun, kunjungan Jokowi ke Ngawi dalam rangka untuk membagikan alat pertanian berupa 852 unit traktor tangan, 377 unit pompa air, dan melihat pengerukan sedimentasi dam. Kegiatan tersebut guna mempercepat program swasembada pangan yang ditargetkan hingga tiga tahun ke depan.

Hadir juga dalam kegiatan tersebut Menteri Pertanian Amran Sulaiman, Gubernur Jatim Soekarwo, Kapolda Jatim, Pangdam Brawijaya, pejabat Pemkab Ngawi, dan Forpimda kabupaten/kota sekitar Ngawi.
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.