• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Harus LDR setelah menikah? Ini caranya biar tetap mesra!

nurma

IndoForum Beginner A
No. Urut
170780
Sejak
25 Apr 2012
Pesan
1.296
Nilai reaksi
25
Poin
48
sLC1.jpg
Siapa sih yang ingin hidup berjauhan dengan pasangan setelah menikah. Semua pasangan tentu ingin tetap bersama, khususnya setelah menikah. Namun, jika keadaan harus memaksa pasangan suami-istri untuk tinggal berjauhan sementara waktu. Apa boleh dikata. Penyebab LDR setelah menikah umumnya adalah karena pekerjaan atau pendidikan. Nah, berikut adalah cara agar tetap bisa mesra meski harus LDR setelah menikah.

1. Selalu meluangkan waktu untuk satu sama lain

Sesibuk apa pun Anda, selalu luangkan waktu untuk berbicara dengan pasangan lewat handphone, video chat, atau mengirim email kepadanya. Berbicara dengan pasangan bisa mengurangi stres dan membuat Anda tetap dekat dengannya. Jadikan dia tempat curhat Anda untuk masalah sehari-hari yang Anda alami, ketika dia tidak bersama Anda.

2. Mengunjunginya tiba-tiba

Anda bisa memberinya kejutan dengan mengunjunginya secara tiba-tiba. Hal itu tentu akan membuat pasangan Anda merasa dirindukan dan diinginkan. Kejutan itu tentu sangat berarti untuknya.

3. Jangan pernah kehilangan kepercayaan kepadanya

Jangan pernah kehilangan kepercayaan kepadanya, meski kini Anda berada jauh dari pasangan Anda. Dengan demikian, hubungan pernikahan Anda akan tetap kuat dan tidak tergoyahkan.

4. Berbagi tanggung jawab

Hanya karena Anda tinggal di tempat yang berbeda bukan berarti salah satu pasangan harus melakukan segala hal yang berhubungan dengan urusan rumah tangga. Beban dan tanggung jawab rumah tangga tetap harus dibahas bersama.

5. Mengirim bunga atau hadiah-hadiah kecil

Jarak tidak akan membuat Anda tidak bisa memberikan sesuatu kepada pasangan. Anda bisa menyempatkan waktu untuk mengirimkan hadiah kecil yang mungkin akan disukainya. Hadiah sederhana itu tentu dapat mempertahankan romantisme dalam pernikahan kalian.

Menjalani hubungan jarak jauh setelah menikah bukan perkara mudah. Pernikahan akan tetap berjalan baik, jika masing-masing pasangan bisa menangani tekanan dan cobaan hidup yang terpisah. Dibutuhkan usaha dan komitmen untuk membuatnya bekerja dan membuatnya pernikahan menjadi benar-benar bahagia.
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.