• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Jakarta Ditinggal Pemudik, Polisi Tetap Patroli

yan raditya

IndoForum Addict E
No. Urut
163658
Sejak
31 Jan 2012
Pesan
24.461
Nilai reaksi
72
Poin
48
fKJ2O.jpg
Menjelang Idul Fitri 2014, banyak warga yang berangsur-angsur mudik meninggalkan Jakarta untuk menuju kampung halamannya. Namun, untuk menjaga keamanan di Jakarta agar tetap aman, Polda Metro Jaya tetap akan rutin menggelar patroli.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto mengatakan, pihaknya juga melakukan patroli skala besar. Hal ini dilakukan apabila ada warga masyarakat yang tidak melakukan mudik membutuhkan bantuan.

"Patroli bisa diminta bantuan untuk ketika adanya tawuran pelajar, tawuran antar-kampung, balap liar, atau Sahur on The Road (SOTR)," ujar Rikwanto di Mapolda Metro Jaya, Rabu 23 Juli 2014

Menurut Rikwanto, kepolisian juga akan melakukan kerja sama dengan warga masyarakat, untuk selalu menjaga ketertiban, seperti giat melakukan siskamling. Karena selama mudik, rumah-rumah banyak yang ditinggalkan kosong.

Dalam kegiatan siskamling ini, lanjut Rikwanto, RT-RW khususnya rumah-rumah di perkampungan, kontrakan dan lainnya akan dilibatkan. Selain itu, selama mudik, polisi tidak membantu dalam urusan menitipkan kendaraan.

"Ini dikarenakan operasional cukup besar dan lahan tidak cukup," katanya.
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.